Makassar, 17 Desember 2024 – Universitas Negeri Makassar (UNM) kembali mengukuhkan 900 guru profesional dalam prosesi wisuda Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) yang digelar di penghujung tahun 2024. Acara yang berlangsung di Hotel claro ini menjadi momentum bersejarah bagi para lulusan yang telah menyelesaikan pendidikan profesi mereka.
Rektor UNM, Prof. Dr. Karta Jayadi, M.Sn. dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada para wisudawan yang telah berjuang menyelesaikan program PPG dengan baik. Ia menegaskan bahwa lulusan PPG memiliki peran strategis dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia.
“Hari ini, kita menyaksikan lahirnya 900 guru profesional yang siap mengabdi dan berkontribusi dalam mencerdaskan anak bangsa. Program PPG ini menjadi bukti komitmen UNM dalam mencetak pendidik yang kompeten dan berintegritas,” ujar Prof. Karta Jayadi.